Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Tradisional Menghilangkan Komedo Membandel

blcakhead removal glue
Kita tidak asing dengan komedo yang enggan hilang di dekat lekukan hidung. Untuk itu kami hadirkan sebuah tips dari teman yang mempunyai pengalaman pribadi dengan komedo yang membandel. Karena apabila kita menggunakan penghilang komedo konvensional yang beredar di pasaran dengan berbagai merk terkenal sekalipun kita tidak mendapatkan hasil yang ideal. Hanya sedikit komedo yang terangkat, walaupun sudah ditempel koyo penghilang komedo begitu lama.
Cara mengangkat komedo yang membandel ialah sebagai berikut.
Bahan yang dbutuhkan: 1 buah lim glukol (lim kertas putih yang murah), sabun muka (sabun lembut khusus untuk wajah) atau jika tidak mempunyai sabun wajah, bisa memakai sabun bayi (baby oil) karena untuk menyabun wajah memang memerlukan sabun khusus yang lembut dan tidak membuat iritasi wajah.
Cara pemakaian:
Pada malam hari ketika menjelang tidur, bersihkan wajah terlebih dulu dan gosok area yang mengandung komedo dengan agak sedikit keras suapaya pori-pori mengembang dengan baik. Lalu setelah itu keringkan dengan handuk yang bersih sampai betul-betul kering.Kemudian ambil sedikit lim glukol dan oleskan pada daerah komedo. Tunggu kira-kira minimal 2 jam, atau bisa juga ditinggal tidur. Memang sedikit bau dari lem tersebut agak mengganggu, akan tetapi percayalah hasil pengangkatan komedo dengan metode lim kertas ini membuahkan hasil yang memuaskan dan tanpa efek samping. Dibandingkan dengan pengangkat komedo yang beredar di pasaran, hasilnya sangat jauh. Hamper 90 % komedo membandel terangkat sempurna dengan glue kol ini.
Warning: untuk lebih amannya, lim kertas (glukol) tesebut bisa dicoba sedikit pada belakang telinga sampai kering (kurang lebih setengah jam) agar supaya diketahui alergi atau tidaknya kulit terhadap lim kertas tersebut. Juga perhatikan baik-baik jangan sampai tertukar membeli Lim besi atau lim kayu, salay-salah bukan saja komedo yang terangkat, tetapi malah kulit juga ikut-ikutan terangkat. Dan jika takut melangkah, sebaiknya jangan, karena kami tidak bakalan mau bertanggung jawab terhadap apa yang akan anda kerjakan. Dikarenakan sebuah metode berhasil untuk kebanyakan orang, bisa saja tidak berhasil untuk seseorang.
Selamat mencoba, semoga sedikit tips ini bermanfaat.